Hari terbaik untuk melamar kerja
Percaya atau tidak, ada hari-hari tertentu di mana para pencari kerja disarankan untuk melamar. Data dari Indeed menunjukkan bahwa hari Selasa merupakan hari tersibuk karena jumlah pencarian mengalami lonjakan.
Tidak hanya menjadi hari tersibuk, Selasa juga ternyata merupakan pilihan hari terbaik untuk melamar kerja selain Senin.
Menurut Jodi Chaves, banyak pakar setuju bahwa Senin atau Selasa merupakan saat terbaik untuk mengirimkan CV jika dibandingkan dengan hari lainnya. Bukan sekadar mitos, pendapat ini didasari pada urutan dalam proses melamar kerja.
Jika ada lowongan yang baru saja dibuka, usahakan untuk tidak menjadi orang pertama yang melamar. Biasanya, perekrut akan melihat CV dan kemudian menunggu pelamar lain untuk membandingkannya dengan CV pertama, sehingga CV pertama otomatis akan menjadi pembanding.
Tips lain yang patut kamu ketahui yaitu sebaiknya menunggu 12 hingga 24 jam sejak lowongan dibuka, agar kamu tidak menjadi orang pertama ataupun orang yang terlambat melamar ke posisi tersebut.
Baca juga: 4 Perbedaan utama antara QA dan QC
Jam terbaik untuk melamar kerja
Peluang lamaranmu dibuka dan diperiksa akan lebih besar jika kamu mengirimkan CV di jam kerja.
Jika kamu menemukan lowongan menarik di sore atau malam hari, sebaiknya tunggu hingga besok pagi untuk mengirimkan CV agar lamaranmu tidak terkubur di email.
Untuk jam kerja 08.00 hingga 17.00, waktu optimal menurut Jodi Chavez untuk mengirimkan lamaran yaitu di jam 10.00-11.000 dan 14.00-15.00.
Perlu diingat bahwa waktu yang disebutkan di sini bisa berbeda dari satu industri ke industri lain. Kamu tapi tetap bisa menggunakan waktu di atas sebagai patokan umum saat ingin melamar kerja.
Cek artikel lainnya di bawatama.com/resources
Kalau kamu ingin mendapatkan informasi lainnya seputar pengembangan karir, tips seputar kerja, informasi lowongan pekerjaan atau informasi lainnya, kamu bisa pantengin social media kami:
Instagram: @bawatama
linkedin: bawatama
Semoga cara di atas bisa membantu kamu dalam menemukan pekerjaan impian, ya!
Tentang Bawana Margatama
Bawana Margatama atau Bawatama adalah perusahaan penyedia jasa tenaga kerja atau yang lebih dikenal dengan outsourcing.
Bawatama saat ini banyak memegang client untuk tenaga kerja di bidang IT dan tidak terbatas pada bidang lainnya.
Bawatama akan terus memberikan informasi lowongan pekerjaan yang bisa di cek di halaman career.
Selain itu Bawatama juga menyediakan informasi seputar tips pengembangan diri dan pengembangan karier.
Bawatama memiliki anak perusahaan yaitu Duta Kuningan yang bergerak di bidang Training & Certification.
留言